Berita - Internasional
Kakek Berusia 79 Tahun Tinggal di Hutan Singapura Selama 33 Tahun, Punya Keluarga di Indonesia
Seorang kakek berusia 79 tahun dilaporkan telah tinggal sendirian selama 33 tahun di hutan Singapura. Kakek bernama Oh Go Seng itu dikabarkan telah tinggal selama lebih dari tiga dekade di Hutan Sungei Tengah sebelum akhirnya ditemukan baru-baru ini.
Yang lebih mengejutkan lagi, ternyata kakek tersebut memiliki keluarga yang tinggal di Batam, Indonesia.
Dikutip dari Mothership.sg, Oh Go Seng terdeteksi oleh otoritas Singapura setelah tertangkap menjajakan sayuran secara ilegal di Teck Whye Lane, Choa Chu Kang, 25 Desember lalu. Sayuran yang disita dipercaya telah ditanam olehnya.
Seperti dilaporkan Strait Times, Oh Go Seng tinggal di hutan yang berada di barat laut negara kepulauan itu. Tetapi lokasi tepatnya tidak diungkapkan.
Ia tinggal di area tersebut setelah kampung halamannya dikosongkan. Selama tinggal di hutan, ia menanam sayuran sendiri, seperti cabai padi dan daun pandan.
Ia juga memasak dengan api terbuka dan kebanyakan makan bubur dengan sayuran yang diawetkan. Tendanya terbuat dari kanvas plastil yang disangga dengan tongkat kayu, dan pakaian yang dikenakannya merupakan pemberian orang lain.
Meski begitu, ia kerap pergi ke perumahan terdekat untuk mendapatkan uang dengan menjual sayuran dan bekerja sebagai pekerja kasar.
Yang mengejutkan Oh yang berbicara dengan bahasa China Hokkian, mengatakan bahwa ia memiliki keluarga yang tinggal di Indonesia, dan tepatnya di Batam. Ia mengatakan istrinya berusia 50 tahun dan memiliki putri berusia 19 tahun, yang sedang belajar obat-obatan.
Ia juga mengatakan selalu mengirimkan mereka uang 500 dolar Singapura (Rp5,3 juta) per bulan, uang yang ia kumpulkan sebagai buruh kasar. Tetapi menurut Oh, istri dan anaknya tak mengetahui kondisinya saat ini.
Setelah keberadaannyta diketahui, kondisinya pun disadari oleh Anggota Parlemen Bukit Panjang, Liang Eng Hwa. Menurut laporan Shin Min Daily News, otoritas menemukan bahwa Oh memiliki kerabat yang tinggal di Bukit Panjang. Kerabatnya itu adalah menantu dari saudara laki-laki Oh.
Ia ditanyai apakah bisa memberikan Oh tempat tinggal sementara. Oh kemudian tinggal dengannya dan keluarga mereka selama sepekan, dan kemudian apartemen satu kamar di Choa Chu Kang disiapkan untuknya. Sejak itu Oh pun direlokasi ke kamar apartemen sewaan tersebut.
Dikutip dari Kompas TV, Penulis : Haryo Jati
Editor : Gading Persada
Previous article
Next article
Belum ada Komentar
Posting Komentar